Bandar lampung
Universitas Teknokrat Indonesia (UTI) menggelar prosesi Wisuda Periode I tahun 2022 bertempat di Gelanggang Mahasiswa Dr. HM. Nasrullah Yusuf, Bandar Lampung, Rabu (27/7/2022). Sebanyak 551 wisudawan mengikuti prosesi pengukuhan, terbagi menjadi dua sesi hari ini dan besok, Kamis (28/7/2022).
Rektor Universitas Teknokrat Indonesia (UTI) Dr. HM. Nasrullah Yusuf, SE., MBA. dalam sambutannya mengatakan, di usia yang baru menginjak lima tahun Universitas Teknokrat Indonesia banyak melaksanakan Tri Dharma perguruan tinggi.
“Tri Dharma perguruan tinggi utamanya yaitu pertama pendidikan, kedua penelitian, dan ketiga pengabdian kepada masyarakat. Dan ada juga Tri Dharma dalam menunjang itu semua yaitu membangun mahasiswa melalui minat bakat,” ujar Rektor.
Selanjutnya, Sejak kampus Teknokrat berubah menjadi Universitas sudah ada 3.902 mahasiswa yang telah diwisuda. Pada tahun 2021 Universitas Teknokrat Indonesia telah mendapat rangking 9 sebagai perguruan tinggi baik swasta maupun negeri untuk pendidikan online. Rektor juga menjelaskan prestasi lainnya yang di dapat Universitas Teknokrat Indonesia pada tahun 2022.
“Teknokrat mendapatkan peringkat ke-10 untuk perguruan tinggi swasta se-ASEAN versi AppliedHE ASEAN Private Universty. Kemudian, sebagai Perguruan Tinggi Terbaik ke-7 Nasional PTN/PTS Impact Ranking Webometrics 2022 dan banyak lagi,” kata Nasrullah Yusuf.
Berikutnya, Nasrullah berpesan kepada para alumni untuk dapat menjaga nama baik almamater dan keluarga. “Saya berharap para alumni ini bukan hanya mendapatkan gelar sarjana saja, tapi juga dapat berhasil di masyarakat nantinya. Apalagi setelah lulus ini jangan merasa pintar, sombong, dan berbicara keras, kita harus bisa menempatkan diri dalam berbicara dengan orang lain dan bisa menghormatinya,” ungkapnya kembali.
Selanjutnya, Nasrulah Yusuf juga berharap semoga ilmu yang di dapat mahasiswa di kampus dapat bermanfaat dalam pekerjaan dan kehidupan.
“Semoga dengan ilmu yang kita dapatkan di Kampus dan diiring akhlak yang baik semua alumni dapat memperoleh pekerjaan yang baik. Serta, dapat memperoleh derajat yang tinggi, sehingga dapat memperoleh kehidupan yang lebih baik lagi ke depannya,” terang Rektor.
Berikutnya, masih di tempat yang sama, kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti) Wilayah II bagian Sumatera Bagian Selatan (Sumbagsel) Prof. Dr. Iskhaq Iskandar, M.Sc. mengatakan para wisudawan dapat terus berprestasi di luar kampus.
“Saya berharap mahasiswa lulusan Universitas Teknokrat Indonesia ini terus berpretasi dimana pun mereka berada. Dan menorehkan berbagai prestasi,” tutup Nasrullah.